Wacana Pemprov KALBAR Mendirikan Patung Kuntilanak, Menghebohkan Warga
Patung Kuntilanak Menghebohkan Warga - Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Barat yaitu Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Kartius membuat wacana untuk membangun patung atau monumen kuntilanak dengan tinggi ukurannya 100 meter mendapat tanggapan beragam dari warga Pontianak yang menimbul kontra-produktif di dalamnya.
Dari sisi lain, sebagian besar warga tidak pro (mendukung)
dengan rancangan tersebut dikarenakan kuntilanak mengesankan seram untuk
dilihat secara kasat mata serta dikhawatirkan dapat mengakibatkan buruk bagi warga
pontianak. Dan Kartius mendapatkan banyak kritikan, Kartius tetap dalam
pendiriannya dan mengambil sikap untuk membangun tugu kuntilanak. Dia
berkeinginan membangun tugu tersebut di samping sungai Kapuas yang lokasinya dekat
dengan jembatan kapuas.
Sedangkan Walikota Pontianak Sutarmidji melalui fanspage Bang Midji memposting dengan kutipan pada hari, Kamis (19/1). "Ada yg ingin bangun patung KUNTILANAK, saya terus
terang aja dari dulu mikir nih, gimana modelnya ya, soalnya saya belum pernah
ketemu, terus kalau dibuat lalu ada yg mirip dengan patung yg dibuat kan bisa
marah dia nya, atau kuntilanak malah protes nantinya, ayo ada yang punya ide
atau pandangan tentang wacana dinas disporpariwisata Provinsi yg ingin buat
patung Kuntilanak, atau ada yg pernah lihat atau punya gambaran Kuntilanak,
tapi kalau yg merasa mirip jangan komen di sini ya, hehehe".
Ide
yang cukup unik dan aneh ini langsung ditanggapi oleh netizen. Mereka juga memikirkan secara matang dengan gagasan yang
kontra-produktif ini walaupun lebih banyak yang kontra.
"Yang
ade orang takot pak e, anak2 tak bise tidok, malah jadi kota tak layak anak nanti
mending buat kebun wisata agrobisnis pak, karna banyak anak sekarang makan
rambutan, tapi tak tau mana pohon rambutan," komentar Imam Bukhori.
"Pak
Midji jangan buat patong yg aneh-aneh yg ade nanti ngedatangkan mudarat kayak
ade yg ngasi sajen minta wangsit dll bahaye mendatangkan kemusrikan,"
kata Fery Fadli.
Selain
itu pengguna Facebook lainnya mengatakan pendapatnya.
"Menurut
saye pak mendingan jangan patung kuntilanak yang menjadi simbol kote kite karna
kedengarannya sangat mistis .kalau boleh usul saye pilih sultan syarif
abdurahman kan bise di jadi kan simbol kote tercinte kite. Maaf pak kalau
kate" saye ade yg salah," komentar dengan nama akun facebook Rany.
"Janganlah
pak Wali buat Patung Kuntilanak, buat jak patung ulama, biar antu antu di
Pontianak tak datang Agik," Komentar atas nama akun facebooknya Arief Abdurrahman.
Sumber : brilio.net
Om seram om 😄
ReplyDeletewah. sepakat itu. kepala dinas yang inovatif dan kreatif.
ReplyDelete1000x sipp